Untuk membuat domain atau sub domain forwarding melalui hosting panel caranya cukup mudah. Adapun tahapannya adalah sebagai berikut :

Membuat Domain Forwarding dengan Site Redirection

Anda bisa menemukan menu Site Redirection dibagian Advanced Features. Karakteristik Site redirection ini adalah untuk redirect domain utama saja tidak bisa untuk subdomain
Misalnya :

domainkamu.com => redirect ke => domainlain.com

Cara untuk membuat domain forwarding dengan Site Redirection sebagai berikut :

  1. Login ke hosting panel anda
  2. Cari menu Site Redirection dibawah bagian Advanced Features
  3. Entrikan domain dan tujuan domain

Berikut ini video tutorial yang dapat anda ikuti:

[youtube_sc url=”https://www.youtube.com/watch?v=gcdcbI1yOys”]

Membuat Domain Forwarding dengan HTACCESS 301 Redirect

Sama seperti Site Redirection tapi karakteristiknya bisa untuk domain, subdomain dan folder
Misalnya :

domainkamu.com => redirect ke => domainlain.com
subdomain.domainkamu.com => redirect ke => domainlain.com

Cara untuk membuat domain forwarding dengan HTACCESS 301 Redirect sebagai berikut :

  1. Login ke hosting panel anda
  2. Cari menu HTACCESS 301 Redirect dibawah bagian Advanced Features
  3. Entrikan domain dan tujuan domain

Membuat Domain atau Subdomain Forwarding dengan IFrame Redirect

Karakteristik Iframe redirect adalah membuat domain forwarding dengan menyembunyikan target lokasi website misalnya :

Domainkamu.com => redirect ke => domainkamu.com/wordpress

Cara untuk membuat domain forwarding dengan Iframe Redirect sebagai berikut :

  1. Login ke hosting panel anda
  2. Cari menu Iframe Redirect dibawah bagian Advanced Features
  3. Entrikan domain dan tujuan domain

Demikian panduan Domain dan Subdomain Forwarding. Jika ada pertanyaan silahkan langsung tanyakan ke portal tanya jawab Tanya Pusat Hosting. Selamat mencoba.

Related Posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *